Saat kita koneksi dengan ISP yang low connection memang sangat menyebalkan. Selalu saja sering hang dan lost connection yang membuat kita malas ngeblog atau aktifitas online lainnya. Kebetulan saya memakai low connection dengan biaya yang tentu saja murah harganya (maklum kurang modal hehehe..).
Berikut tips yang saya dapatkan dari seorang teman ketika sebal dengan masalah di atas. Caranya sangat simple dan sederhana saja.
Pertama, segera setelah Anda melakukan koneksi dengan ISP Anda lakukan langkah-langkah sebagai berikut:
1. Buka command prompt pada komputer Anda dengan cara Klik Run --> ketik cmd (mungkin masing-masing OS berbeda, saya memakai Windows XP) --> akan nampak tampilan jendela cmd C:\WINDOWS\system\cmd.exe
2. Anda tinggal menambahkan string berikut pada layar cmd : "ping telkomspeedy.com -t -l 1" (tanpa tanda petk). Kemudian tekan ENTER.
Nah sekarang Anda tinggal merasakan hasilnya. Memang cara ini cukup simple tapi setelah saya coba terasa ada perubahan stabilisasi koneksi internet saya. Kekurangannya tentu saja ada. Masalah tidak terlalu rumit. Yang terjadi hanya "request time out" saja. Tapi pada saat cara ini (ping telkomspeedy) bekerja memang terasa stabil koneksi internetnya.
Cara mengatasi request timeout cukup dengan disconnect ISP Anda. Kemudian lakukan langkah-langkah dari awal (point 1).
Demikian sedikit tips ini. Semoga bermanfaat. Keep blogging.